MEDAN | Petugas Piket Polsek Medan Baru yang dipimpin Perwira Pengendali (Padal) Kanit Sabhara Iptu Charles Bin Antoni dan Perwira Pengawas (Pawas) Panit 2 Intelkam Ipda L. Simanjuntak mengamankan tiga orang pelajar yang diduga melakukan tawuran, Sabtu (10/4/2021).
Ketiga pelajar berinisial R.G.S (17), C.M.S.J (16), dan Z (17) diamankan bersama barang bukti berupa 3 sepeda motor dengan jenis sepeda motor Sonic BK 6933 AGG, sepeda motor Beat Street BK 4283 AIE, sepeda motor Vario BK 5026 AJG.
Kapolsek Medan Baru Kompol Aris Wibowo SIK MH melalui Padal Kanit Sabhara Iptu Charles Bin Antoni menyampaikan ketiga pelajar tersebut diamankan bermula dari adanya laporan masyarakat yang menyebutkan adanya aktifitas para pelajar yang konvoi mengendarai sepeda motor dan diduga tawuran dengan pelajar lain.
“Mendapat informasi tersebut, petugas kepolisian dari Polsek Medan Baru turun kelokasi dan mengamankan tiga orang pelajar bersama 3 unit sepeda motor,”kata Iptu Charles Bin Antoni.
Saat ini ketiga pelajar bersama barang bukti sepeda motor telah diamankan di kantor Polsek Medan Baru untuk diberikan pembinaan, sekaligus melakukan tindakan berupa tilang terhadap kendaraan yang digunakan saat konvoi di jalan.
“Orang tua dari ketiga pelajar tersebut kita panggil ke kantor Polsek Medan Baru untuk membuat surat perjanjian, karena para pelajar yang diamankan ini masih anak anak dibawah usia 18 tahun dan mereka harus dibawa perlindungan orang tua untuk lebih melakukan pembinaan, pendekatan, serta memantau anak anak nya baik di sekolah maupun diluar sekolah,” pungkasnya. (Humas)